Mau Sukses Berbisnis?, Ikuti Tips Titiek Soeharto Ini

Siti Hediati Hariyadi atau yang lebih dikenal sebagai Titiek Soeharto adalah seorang politikus dan pengusaha terkemuka Indonesia. Anak keempat Soeharto, Presiden kedua Republik Indonesia ini memimpin berbagai perusahaan besar di dalam negeri.

Titiek Soeharto juga pernah memimpin Yayasan Seni Rupa Indonesia pada tahun 2010 –2015. Titiek juga duduk sebagai komisaris di PT Abhitama Mediatama yang merupakan pemegang saham SCMA, yang menaungi televisi SCTV.

Sebagai pengusaha sukses, kekayaannya diperkirakan Majalah Time mencapai US$ 75 juta. Kepada MoneySmart.id, Titiek Soeharto membagikan kiatnya agar menjadi seorang pengusaha yang sukses.

“Selagi muda harus rajin lihat kemajuan yang ada di industri. Terutama di UKM, jadi harus rajin berkarya,” ungkap Titiek.

Ia juga menekankan jika menjalani bisnis nggak boleh menipu dan harus jujur. Karena kejujuran adalah modal penting dalam meraih kesuksesan.

Menurutnya, Indonesia memiliki kekayaan dan keberagaman yang sangat besar. Seharusnya anak muda bangga dan bisa memanfaatkan lingkungan sekitar menjadi ladang inovasi dalam berbisnis.

Dukung Adik Kandung

Tommy Soeharto

Baru-baru ini, Titiek Soeharto juga mendukung bisnis Adik kandungnya, Hutomo Mandala Putra. Pria yang akrab disapa Tommy Soeharto tersebut mendirikan supermaket GORO di bawah manajemen PT Berkarya Makmur Sejahtera. Tommy Soeharto menjabat sebagai Komisaris Utama di perusahaan tersebut.

GORO menjual berbagai kebutuhan, mulai dari sayur, daging, hingga buah-buahan. Tersedia juga perabotan dapur, mulai dari kompor, piring, gelas, dan peralatan untuk mencuci piring.

Selain itu, GORO juga menjual pakaian baik kaus hingga baju muslim. Ada pula perkakas rumah tangga, alat pembersih ruangan, kipas angin, dan kulkas.

Tak hanya sebagai tempat berbelanja. GORO juga menyediakan tempat kuliner tepat di depan pelataran gedung. Dengan demikian, masyarakat bisa berkuliner sambil berbelanja.

Produk kuliner yang akan disajikan di supermarket tersebut merupakan kuliner yang ada di bawah naungan PT Berkarya Makmur Sejahtera.

Titiek Soeharto yang juga hobi memakan petai mengatakan, usaha kecil menengah saat ini butuh dukungan dan pendampingan. Untuk itu, Ia sangat mendukung bisnis Adiknya yang ingin mengembangkan pangsa pasar supermarket bagi UKM ke seluruh Indonesia.

 

Belum ada Komentar untuk "Mau Sukses Berbisnis?, Ikuti Tips Titiek Soeharto Ini"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel