Trik Sukses Berburu Diskon Belanja Online dengan Kartu Kredit

Kenapa mesti tunggu gajian dulu baru bisa belanja online. Pakai kartu kredit dong! Biarkan kartu sakti ini yang bayarin dulu belanjaan baru bayarnya belakangan.

Bukan itu saja benefitnya. Masih panjang daftar keuntungan lainnya kalau transaksi belanja online pakai kartu kredit. Bisa manfaatkan tawaran cicilan nol persen, poin rewards, sampai jejeran diskonan yang memikat hati.

berburu diskon belanja online
Nih ekpresi kamu ketika ngeliat diskon menarik hehehe (ilustrasi rainbow puke/Know Your Meme)

Yang disebut terakhir ini yang bikin semangat. Siapa sih yang enggak doyan barang diskon. Semua orang pasti doyan. Pasti prinsipnya ngejar ekonomis. Beli barang tapi keluarin duit sekecil-kecilnya, hehehe.

Sayangnya, sering kali orang belanja diskonan tapi ujung-ujungnya malah buang duit. Inget ya, diskon itu sebenarnya siasat penjual agar orang makin konsumtif.

Maka itu, upgrade ilmu dulu biar tercapai tujuan iritnya saat berburu barang diskonan saat belanja online, khususnya pakai kartu kredit.

Coba deh terapkan enam prinsip biar berburu barang diskonan enggak rugi tapi untungnya maksimal.

Kenali fitur kartu kredit

Cek dulu kesaktian kartu kredit. Pelajari fitur-fiturnya apakah ada kerjasama dengan pengelola situs belanja online.

berburu diskon belanja online
cek dulu fitur-fitur kartu kreditnya baru deh belanja (Belanja pakai kartu kredit/Grasshopper)

Lebih asyik lagi kalau kartu kredit itu kerjasama dengan situs belanja online yang sering jadi tujuan berbelanja.

Di sinilah bisa jadi pertimbangan ketika kartu kredit itu ternyata royal kasih promo saat belanja online. Kadang kala malah kasih kode voucher yang merupakan bagian dari program poin rewards.

Bisa juga ada tambahan cicilan nol persen ketika transaksi. Intinya, cari yang paling sakti buat belanja online.

Komparasi dan riset

Jangan buru-buru bersorak saat menemukan barang dengan diskonan gede. Belum tentu harga akhirnya setelah dipotong diskon lebih murah dari tempat lain.

Ada baiknya browsing dulu ke beberapa situs belanja online. Bila perlu manfaatkan situs khusus  perbandingan harga. Dari situ bisa ketahuan mana yang paling murah.

Tentukan di awal jenis barang yang hendak dibeli

Fokus. Ini kuncinya. Tetapkan sejak awal jenis barang yang diburu. Tujuannya agar iman enggak gampang tergoda untuk membeli barang lain.

Selain itu, fokus pada barang yang dituju akan mempersingkat waktu pencarian. Plusnya lagi, tak perlu buang-buang uang untuk barang yang sebenarnya tak begitu dibutuhkan.

Langganan newsletter kartu kredit

Manfaatkan newsletter dari kartu kredit agar info-info seputar program diskonan tak terlewatkan. Di samping itu, info itu juga berguna untuk perencanaan belanja di kemudian hari.

Perencanaan belanja menjadi penting karena menyangkut pengeluaran. Jadi bila sejak awal sudah diketahui besaran angkanya, maka ada waktu mempersiapkan sejumlah uang untuk membayar tagihan.

Gunakan wishlist

Masukkan barang yang diincar ke dalam keranjang belanjaan atau wishlist. Cara ini akan  mempermudah dan melacak daftar belanjaan apa saja.

Jangan buru-buru bayar semua belanjaan di wishlist. Tunda dulu. Cara ini akan membuat pengelola toko online beri perhatian khusus.

Kadang-kadang toko online bakal kasih diskon khusus jika dalam beberapa waktu barang itu tak dibayar-bayar juga. So, perpanjang sabar.

Tentukan budget pemakaian kartu kredit

Boleh saja berburu diskonan, tapi jangan abai sama limit kartu kredit. Tetapkan limit maksimal kartu kredit untuk belanja online. Misalnya saja limit maksimalnya Rp 4 juta.

Tujuannya agar tak kebablasan saat belanja. Selain itu juga menambah motivasi barang diskonan yang paling ekonomis untuk ditebus.

Keuntungan diskon ditabung

Ini masukan saja. Ada baiknya keuntungan diskon yang didapat ditabung atau diinvestasikan. Misalnya saja belanja sepatu habiskan Rp 500 ribu. Tapi setelah ada diskon cukup bayar Rp 350 ribu.

berburu diskon belanja online
Nabung sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit (banyak uang/Nicomokveld)

Nah, sisa duit potongan Rp 150 ribu itu disimpan. Biar efektif, buruan transfer sisa dana itu ke rekening lain. Cara ini bakal membuat efek diskonan berasa maksimal.

Bayangkan saja berapa duit yang terkumpul dari ‘sisa’ potongan diskon ketika belanja online. Pasti bakal kaget nanti lihat jumlahnya.

 

 

Yang terkait artikel ini:

[Baca:Ubah Gaya Belanja di Tahun 2017 Biar Nabung Enggak Jadi Wacana]

[Baca: Ini 6 Signal Kamu Udah Kebablasan Belanja Online Sampai Menguras Rekening]

[Baca: Hari Gini Kok Masih Bingung Perbedaan Antara Keinginan dan Kebutuhan]

Belum ada Komentar untuk "Trik Sukses Berburu Diskon Belanja Online dengan Kartu Kredit"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel